PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

PPID Utama

BSIP Sulawesi Utara Laksanakan Rapat Koordinasi Program ICARE Sulawesi Utara




BSIP Sulawesi Utara Laksanakan Rapat Koordinasi Program ICARE Sulawesi Utara
Senin-Selasa (10-11/6) bertempat di Hotel Grand Whiz telah dilaksanakan kegiatan rapat koordinasi program ICARE Sulawesi Utara. Kegiatan diikuti oleh 70 orang peserta yang terdiri dari Dinas Pertanian Kab. Minahasa Utara, Dinas Tenaga Kerja Kab. Minahasa Utara, Dinas Perdagangan Kab. Minahasa Utara, Dinas Perindustrian Kab. Minahasa Utara, Dinas PUPR Kab. Minahasa Utara, Dinas Kesehatan Kab. Minahasa Utara, Dinas Lingkungan Hidup Kab. Minahasa Utara, Dinas Pertanian dan Peternakan Provinsi Sulawesi Utara, Dinas Perkebunan Provinsi Sulawesi Utara, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulawesi Utara, Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulawesi Utara, BPSB Perkebunan Provinsi Sulawesi Utara, BPSI Tanaman Palma, Universitas Sam Ratulangi Manado, Camat Talawaan, Camat Dimembe, Camat Kalawat, Camat Airmadidi, Camat Kauditan, BPP Talawaan, BPP Dimembe, BPP Kalawat, BPP Airmadidi, BPP Kauditan, PT. Royal Coconut, PT. Poleko, Site Manager dan Fasilitator ICARE Sulawesi Utara dan BSIP Sulawesi Utara.
Rapat Kordinasi Program ICARE Sulawesi Utara dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kab. Minahasa Utara, Ir. Novly G. Wowiling, M.Si. Dalam sambutannya disampaikan bahwa kelapa dan jagung adalah komoditas unggulan di Minahasa Utara. Wilayah Minahasa Utara juga cukup strategis karena terdapat bandara Sam Ratulangi Manado dan dekat dengan Pelabuhan Bitung. Keberhasilan program ICARE harus berkolaborasi dengan berbagai unsur tidak hanya dari petani saja. Pertanian dalam konteks ICARE tidak hanya secara tradisional tetapi mengedepankan nilai bisni. Ditambahkan pula agar program ICARE ini terus didampingi dari tingkat kecamatan bahkan sampai level desa dengan memberdayakan fasilitator program ICARE yang sudah direkrut. Semua stakeholder yang hadir harus berkolaborasi dalam membangun pertanian di Sulawesi Utara. Setda Kab. Minahasa Utara akan terus mendukung kegiatan ICARE dalam rangka mendukung peningkatan produksi dan peningkatan kesejahteraan petani.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi. Sesi pertama dipandu oleh moderator Joice Tamboto, SP dimana terdapat 2 materi yaitu Program ICARE oleh Ir. Agussalim, MP (Kepala BSIP Sulawesi Utara) dan Progress ICARE 2023-2024 oleh Dr. Conny Manoppo, SP, M.Si. Sesi kedua dipandu moderator Ir. Rika Laihad (Sekretaris Dinas Pertanian Kab. Minahasa Utara) dengan penyampaian materi Rencana Bisnis Kawasan oleh Ir. Agussalim, MP (Kepala BSIP Sulawesi Utara) dan Rencana Bisnis Koperasi oleh Sandi Kairupan, ST (Site Manager ICARE Sulawesi Utara). Masing-masing sesi diikuti diskusi antara narasumber dengan peserta rakor. Rapat koordinasi diakhiri dengan pembacaan hasil rumusan oleh Tim Perumus.
Kegiatan rapat koordinasi ditutup oleh Kepala BSIP Sulawesi Utara, Ir. Agussalim didampingi oleh koordinator PIU ICARE Sulawesi Utara, Dr. Conny Manoppo, SP, M.Si. Kepala BSIP Sulawesi Utara dalam sambutan penutupnya menyampaikan agar kegiatan rapat koordinasi dapat ditindaklanjuti. Dengan terbentuknya Tim Teknis arah kegiatan ICARE makin jelas, pengawasan juga semakin ketat sehingga kegiatan kedepannya tidak terlalu bergeser dari perencanaan. Pada dasarnya kegiatan ICARE bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani yang ada di lokasi ICARE dan diharapkan berdampak juga pada petani disekitarnya.
 

Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jalan Kampus Pertanian Kalasey, Manado 95013, Sulawesi Utara, Indonesia. Website https://[email protected]/

Hubungi:

HP & WA: 082211202906, 085342535117
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset