PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

PPID Utama

BSIP Sulut Ikut Pencanangan penanaman integrasi Kelapa dan Jagung




 BSIP Sulut Ikut Pencanangan penanaman  integrasi  Kelapa dan Jagung

 
Pencanangan penanaman dilaksanakan di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara. Acara dihadiri oleh Asisten II Kota Manado, Direktur  Tanaman Semusim dan Tahunan, Kepala BSIP Sulut, Kepala BSI Tanaman Palma, dan Kepala Dinas Kota Manado, Bitung dan Tomohon serta Kepala Dinas Kabupaten Minahasa dan Minahasa Utara.
 
Dalam sambutan Kepala Dinas Pertanian perikanan dan peternakan  Kota Manado menyampaikan bahwa Usulan CPCL Dinas pertanian, perikanan dan peternakan Kota Manado sekitar 750 ha, Namun yang mendapat persetujuan bantuan tahun ini seluas 660 ha, termasuk yang pencanangan hari ini seluas 100 ha. Selanjutnya kepala Dinas Kota Manado meminta Alsin untuk Olah Tanah dan Pasca Panen 
 
Sambutan Diirektur Tanaman Semusim dan Tahunan menyampaikan
Terima kasih atas kolaborasinya selama ini, mulai dari BSIP Sulut mempasilitasi ruangan pertemuan dan ikut dalam pencanangan penanaman, juga para Kepala Dinas se Sulut yang hadir dalam pertemuan Upsus di Aula BSIP Sulut 
 
Perlu kami sampaikan bahwa memang dampak elnino, terpengaruh terhadap ketersediaan pangan yang menurun. Menurut BMKG prediksi Hujan baru Normal sekitar bulan Pebruari. Oleh karena itu, tidak ada jalan lain kecuali melaksanakan Upsus padi dan Jagung. 
 
Rencana Upsus Jagung TA. 2023 di Sulawesi Utara sekitar  34.000 ha dan TA. 2024 110.000 ha. Oleh karena itu, lahan diantara tanaman kelapa dapat dimanfaatkan untuk menanam jagung. Luas Tanaman Kelapa di Sulawesi Utara Km 280.000 ha, sekitar  30-40% dapat dimanfaatkan untuk tanam jagung. 
 
Sambutan Walikota yang diwakili oleh Asisten bidan ekonomi dan pembangunan menyampaikan bahwa Pemerintah siap bekerjasama mengsukseskan gerakan Upsus Jagung di Kota Manado.
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jalan Kampus Pertanian Kalasey, Manado 95013, Sulawesi Utara, Indonesia. Website https://[email protected]/

Hubungi:

HP & WA: 082211202906, 085342535117
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset