PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

PPID Utama

Panen perdana bunga krisan Tomohon dalam rangka ekspor ke Singapura.




 Panen perdana bunga krisan Tomohon dalam rangka ekspor ke Singapura. 

 
Tomohon, 20 Desember 2022 bertempat di kelurahan  Kaskasen 2 kec. Kaskasen panen di hadiri oleh WalikotaTomohon Caroll Senduk, SH, kepala BPTP Sulut Dr. Femmi Nor Fahmi, SPi MSi, perwakilan Kepala Balai Karantina Kelas Manado,perwakilan Garuda Indonesia, perwakilan BNI, ketua Asbindo Kota Tomohon Bapak Melkisedek Tangkawarouw dan para petani calon eksportir bunga krisan. 
 
Sambutan diawali dengan laporan kegiatan oleh ketua Asbindo Bapak Melkisedek. Dalam laporannya beliau mengatakan bahwa semua proses kegiatan hingga bisa mencapai tahap ekspor perdana karena ada pendampingan teknologi dari Kementan  khususnya Balithi dan BPTP Sulut serta Dinas Pertanian Kota Tomohon. Pak Melkisedek juga menyampaikan bahwa untuk pertama kalinya Kota Tomohon mencetak sejarah petani yang melakukan ekspor kalau di daerah lain masih menggunakan perusahaan. 
 
Ini menjadi kebanggaan untuk Kota Tomohon. Ekspor ini juga tak lepas dari peranan Ibu Vonny Pangemanan, sebagai ketua panitia TIFF 2022 yang sudah melobi buyer dari Singapura. Adapun varietas yang akan di ekspor :Jayanti, Xena, Pinka Pinki, Suciyono, tadasita, Xabia, dwina pelangi,Maruta, Marina, Naweswari. Ada 1.000 tangkai yang akan di ekspor ke Singapura dan 1.000 dikirim ke Jakarta. 
 
Sambutan dilanjutkan oleh Bapak Walikota Tomohon Caroll Senduk, SH menyampaikan apresiasi yang setinggi2nya kepada seluruh petani dan stake holder yang sudah bekerja keras bersama - sama hingga bisa sampai pada tahap ekspor. Ini adalah cita - cita yang sudah lama dinantikan oleh Kota Tomohon karena sudah dirintis selama 8 tahun. Pak Walikota juga menambahkan bahwa pemkot Tomohon akan memberikan bantuan kepada Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Tomohon berupa 30 green House baru untuk memfasilitasi kegiatan petani bunga demi kemajuan Pertanian dan florikultura Kota Tomohon.
 
#SAYABSIP
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jalan Kampus Pertanian Kalasey, Manado 95013, Sulawesi Utara, Indonesia. Website https://[email protected]/

Hubungi:

HP & WA: 082211202906, 085342535117
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset