PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

PPID Utama

KUNJUNGAN KERJA KEPALA BBP2TP KE BPTP SULAWESI UTARA




Kalasey, 27 September 2021. Kunjungan kerja Kepala BBP2TP Dr. Ir. Fery Fahruddin Munir, M.Sc. ke Sulawesi Utara dalam rangka serah terima jabatan Kepala BPTP Sulawesi Utara yang lama yaitu Dr. Steivie Karouw, S.TP., M.Sc dengan Dr. Ir. Ismail Maskromo, M.Si. yang saat itu menjabat sebagai Kepala Balitpalma. Selain itu, Kepala BBP2TP juga mengunjungi IP2TP Pandu, kantor BPTP Sulawesi Utara dan kegiatan krisan di Tomohon.

 
Acara dimulai dengan sambutan Kepala BPTP Sulut Dr. Ir. Ismail Maskromo, M.Si. Dalam sambutannya, Maskromo mengucapkan terima kasih kepada Kepala BBP2TP atas kunjungan kerja ke BPTP Sulut. 
"BPTP Sulut menjadi lembaga pengkajian. Dimana kita dituntut untuk mengetahui banyak hal. Terlebih untuk fungsional peneliti, kita harus dituntut melakukan publikasi setiap tahunnya. Sehingga tantangan kedepan pasti ada dan kita harus siap. Disinilah kerja sama dibutuhkan," ungkap Maskromo
 
Dilanjutkan pemaparan mengenai kegiatan yang saat ini sedang berlangsung dan yang akan dikerjakan. Diantaranya kegiatan perbenihan, hilirisasi, publikasi KTI, I-CARE, Food Estate dan masih banyak kegiatan lainnya.
 
Acara dilanjutkan dengan arahan dari Kepala BBP2TP Dr. Ir. Fery Fahruddin Munir, M.Sc. Kepala BBP2TP menyampaikan dalam kondisi yang serba terbatas, kita dituntut untuk tetap jaga solidaritas, kebersamaan dan kerukunan.
"Jaga kerukunan, kebersamaan dan laksanakan tugas dengan baik. Sebagai lembaga pengkajian, kita dituntut agar target terpenuhi. BPTP sebagai salah satu unit kerja yang ada di daerah bersinergi dengan dinas terkait untuk memyediakan pangan kita," ungkap Munir.
 
Lanjutnya, Munir mengatakan potensi-potensi yang ada di daerah itu harus dikembangkan. Pengelolaan IP2TP Pandu harus dimaksimalkan agar memiliki nilai manfaat. Diakhir arahannya, Munir mengatakan tenaga kontrak merupakan aset Balai yang harus diperhatikan dan dijaga.
 
Acara selanjutnya dilanjutkan dengan diskusi bersama Kepala BBP2TP. Dan diakhiri dengan foto bersama.
 
Agenda terakhir dalam rangka kunjungan kerja Kepala BBP2TP yaitu mengunjungi kegiatan krisan di Tomohon pada Selasa, 28 September 2021
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jalan Kampus Pertanian Kalasey, Manado 95013, Sulawesi Utara, Indonesia. Website https://[email protected]/

Hubungi:

HP & WA: 082211202906, 085342535117
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset