PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

Penerimaan Siswa Magang di IPSIP Pandu




 Penerimaan Siswa Magang di IPSIP Pandu 

 
Minahasa Utara, 21 Oktober 2023 telah dilaksanakan penerimaan siswa magang dari SMK Pertanian Modayama dari Provinsi Maluku Utara.
 
Kegiatan penerimaan siswa magang tersebut dilaksanakan oleh kepala IPSIP Pandu, Aldryanto Assa, SST beserta staff yang ada di IPSIP Pandu. Siswa magang dari SMK Pertanian Modayama berjumlah 15 orang yang terdiri dari 5 orang laki-laki dan 10 orang perempuan. Selama magang, siswa didampingi oleh 3 orang guru pembimbing. 
 
Kegiatan magang siswa SMK Pertanian Modayama tersebut rencana akan dilaksanakan selama satu setengah bulan kedepan. Beberapa hal yang akan dipelajari siswa di IPSIP Pandu khususnya dan di BSIP Sulawesi Utara umumnya, adalah tentang agribisnis tanaman pangan dan hortikultura.
 
Kegiatan magang yang di BSIP Sulawesi Utara telah banyak dilakukan baik oleh SMK, SMA, perguruan tinggi maupun instansi lainnya. Diharapkan kegiatan magang tersebut dapat memberikan tambahan pengetahuan dan ketrampilan kepada siswa/mahasiswa diluar bangku sekolah. Selain itu kegiatan magang tersebut juga menjadi wahana kerjasama antara BSIP Sulawesi Utara dengan instansi pendidikan yang terkait.