PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Utara

Monitoring Kegiatan di IPPTP Pandu




 IPPTP Pandu, Jumat 19 Mei 2023

 
Instalasi Penelitian dan Pengkajian Teknologi Pertanian – IP2TP Pandu yang saat ini berganti nama menjadi Instalasi Penerapan Standar Instrumen Pertanian merupakan Sumber daya yang sangat penting bagi pelaksanaan kegiatan pengembangan dan penerapan standar instrument pertanian.
Keragaan IP2TP secara umum mencerminkan Kinerja Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP), oleh karena itu pengelolaan IP2TP perlu mempertimbangkan optimalisasi penggunaan sumberdaya dan pemanfaatannya untuk mendukung keberhasilan program Kementerian Pertanian.
Salah satu Langkah yang dapat ditempuh untuk dapat mengoptimalkan sumberdaya yang ada, yaitu melalui monitoring secara berkala terhadap aktivitas yang ada di IPPTP. Kegiatan monitoring sekaligus mengidentifikasi Kembali jenis komoditi tanaman dan ternak yang ada di IPPTP terutama komoditi potensi penghasil PNBP.
Usai menggelar pertemuan dengan seluruh staf IPPTP Pandu, Sub Kordinator Kerjasama Pelayanan dan Pengkajian (KsPP), Dr. Conny N Manoppo, SP. MSi bersama Tim Teknis, Ir. Jeaneke Wowiling, Plh. Kepala IPPTP Pandu, Charles Togelang, melakukan kunjungan lapangan.