Seminar Earth Day “Tomohon Menuju Zero Pesticides”
Tomohon, 28 April 2023
Seminar Earth Day “Tomohon menuju Zero Pesticides” dalam rangka peringatan Hari Bumi atau “Earth Day” International yang ke-53 dengan tema “Invest in Our” kerjasama Pengelola Michi No Eki Pakewa Tomohon dan Asosiasi Petani Organik Tomohon (ASPOT) didukung Pemkot Tomohon dan Jurnalis Tomohon Hebat (JTH) di ruang Mitigasi Bencana Michi No Eki, hadir Plt. Kepala BSIP Sulawesi Utara Dr. Femmi Nor Fahmi, S.Pi, M.Si bersama Koordinator Program dan Evaluasi Sudarti, SP, M.Si dan Penyuluh Pertanian Arnold C. Turang, SP.
Acara dibuka oleh Walikota Tomohon diwakili Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Kota Tomohon Dra. Lily Solang, MM, dalam sambutannya menekankan pentingnya peran semua pihak dalam mengatasi permasalahan perubahan iklim, pemanasan global dan berharap agar dapat menggugah kesadaran masyarakat terhadap pelestarian lingkungan paling tidak menyelamatkan lingkungan bagi pemenuhan kualitas hidup anak cucu mendatang.
Seminar menghadirkan juga dari akademisi Unsrat/pakar lingkungan Sulawesi Utara dengan materi “Invest in Our Planet” dengan ungkapan akhir “Kembangkan kebiasaan untuk meminimasi residu pestisida”.
Dalam seminar Plt. Ka BSIP Sulawesi Utara menyampaikan perlunya peran serta semua pihak dalam penerapan pertanian organik. BSIP kedepan akan mendukung melalui berbagai kegiatan antara lain pendampingan ataupun bimbingan teknis.
Peserta seminar hadir pula birokrat, tokoh masyarakat/agama, akademisi, guru, pecinta lingkungan, Putra Putri Tomohon 2023 dan sejumlah petani Asosiasi Petani Organik Tomohon.